6 Tips Penting dalam Memilih Alat Kontrasepsi
Menemukan alat kontrasepsi yang sesuai kadang bukan hal mudah. Simak tips dalam memilih alat kontrasepsi berikut ini!
Alat pengontrol kehamilan atau yang lebih dikenal dengan istilah alat kontrasepsi bisa membantu Mums dalam mencegah kehamilan. Pencegahan kehamilan ini bisa dilakukan karena berbagai sebab mulai dari memberi jarak kelahiran antar anak1 hingga alasan medis yang membuat Mums tidak memungkinkan untuk mengandung.
Ada banyak sekali pilihan alat kontrasepsi yang tersedia saat ini. Beberapa alat kontrasepsi digunakan oleh wanita namun ada juga kontrasepsi yang diperuntukkan bagi pria. Menentukan pilihan jenis kontrasepsi2 apa yang cocok untuk Mums bisa jadi hal yang membingungkan. Simak beberapa tips berikut ini!
- Ketahui Jenis Alat Kontrasepsi yang Tersedia
Beberapa opsi alat kontrasepsi yang bisa Mums temukan antara lain2:
- Metode penghalang untuk mencegah pertemuan sperma dengan sel telur. Misalnya saja kondom pria maupun wanita, diafragma serta tubektomi
- Metode hormonal jangka pendek. Contohnya termasuk pil KB, ring vagina, KB suntik dan lain sebagainya
- Metode hormonal jangka panjang seperti IUD dan implan. Keduanya bisa bertahan sampai bertahun-tahun
- Sterilisasi. Ini adalah bentuk kontrasepsi permanen termasuk ligasi tuba atau tubektomi pada wanita dan vasektomi pada pria
- Spermisida atau gel vagina. Ini merupakan metode kontrasepsi nonhormonal yang mampu membunuh sperma dan menghentikan pergerakannya
- Metode fertility awareness. Metode ini berfokus pada pengetahuan tentang hari-hari subur dengan tidak melakukan hubungan seksual pada waktu-waktu tersebut.
Selain beberapa jenis alat kontrasepsi di atas, ada juga alat kontrasepsi darurat yang perlu Mums ketahui. Alat kontrasepsi seperti pil KB darurat ini bisa mencegah kehamilan setelah berhubungan seksual tanpa kondom.
- Ketahui Bagaimana Cara Kerja Setiap Alat Kontrasepsi
Setiap alat kontrasepsi memiliki cara kerja yang berbeda-beda. Cara kerja tersebut adalah:
- Mencegah sperma sampai ke sel telur
- Membuat sperma tidak aktif atau merusaknya
- Menghalangi pelepasan sel telur setiap bulan
- Membuat lapisan rahim berubah agar sel telur yang sudah dibuahi tidak bisa menempel dan berkembang
- Mengentalkan cairan serviks agar sperma tidak mudah melewatinya.
Baca juga: KONTRASEPSI UNTUK PASIEN BERISIKO TINGGI | PENGERTIAN & TIPS
- Pertimbangkan Efektivitas Setiap Jenis Alat Kontrasepsi
Agar efektif, setiap alat kontrasepsi harus digunakan secara konsisten dan benar. Metode jangka panjang atau permanen seperti IUD, implan dan sterilisasi umumnya memiliki tingkat risiko kehamilan yang lebih rendah.
Sebaliknya, metode kontrasepsi yang membutuhkan pemantauan kesuburan atau pemasangan berkala memiliki risiko kehamilan yang lebih tinggi. Jika Mums memilih jenis yang kedua, pastikan Mums menggunakan kontrasepsi dengan cermat agar tidak sampai ‘kebobolan’.
- Pertimbangan untuk Memiliki Keturunan Kembali Atau Tidak
Pemilihan alat kontrasepsi juga tergantung pada tujuan reproduksi Mums. Jika Mums berencana untuk memiliki anak lagi dalam waktu dekat, pilihlah alat kontrasepsi jangka pendek.
Sebaliknya, jika ingin menunda memiliki anak dalam jangka waktu lama atau bahkan berhenti sama sekali, Mums bisa memilih menggunakan IUD, implan atau melakukan sterilisasi.
- Ketahui Efek Samping Alat Kontrasepsi yang Dipilih
Pertimbangkan pula tingkat toleransi yang Mums miliki terkait dengan alat kontrasepsi tertentu. Beberapa metode menimbulkan lebih banyak efek samping. Ada juga yang berpotensi menyebabkan dampak serius. Karena itu, bicarakan dengan Dokter atau Bidan tentang riwayat kesehatan Mums sebelum memilih alat kontrasepsi. Kondisi kesehatan yang berbeda dapat memengaruhi pilihan alat kontrasepsi yang sesuai untuk Mums.
- Kenyamanan dan Harga
Alat kontrasepsi terbaik yang bisa Mums pilih adalah yang aman dan nyaman untuk digunakan. Mums juga sebaiknya bisa menggunakannya secara konsisten dan benar. Metode kontrasepsi yang bisa Mums gunakan juga mungkin akan berubah sepanjang hidup karena berbagai faktor.
Sangat penting untuk memilih alat kontrasepsi sesuai dengan gaya hidup Mums. Bagi sebagian orang, alat kontrasepsi yang nyaman mungkin adalah yang paling mudah digunakan serta tidak memiliki efek samping yang mengganggu pengalaman seksual.
Bagi yang lain, kenyamanan mungkin berupa kemudahan dalam mendapatkan dan menggunakan alat kontrasepsi tersebut. Pertimbangan harga juga patut diperhatikan agar rencana pencegahan kehamilan bisa berjalan sesuai yang diharapkan.
Memilih alat kontrasepsi yang tepat mungkin tidak selalu mudah bagi semua orang. Konsultasikan terlebih dahulu dengan Dokter atau Bidan kepercayaan Mums sebelum memilih metode kontrasepsi yang ingin digunakan.
Anda mungkin akan suka: https://www.bicarakontrasepsi.com/id/ragam/ber-kb-cantik-dan-tetap-langsing
Bagikan
Sumber:
- Health (2022). Choose right birth control (online) Accessed on July 2022. Available at: https://health.gov/myhealthfinder/healthy-living/sexual-health/choose-right-birth-control
- Mayo Clinic (2022). Birth Control Options (online) Accessed on July 2022. Available at: .https://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/birth-control/in-depth/birth-control-options/art-20045571