Bagaimana Pil KB Kombinasi Modern yang Mengandung Drospirenon Dapat Membantu Menjaga Kestabilan Berat Badan dan Mencegah Jerawat?
Setiap keluarga punya pertimbangannya masing-masing saat memutuskan jarak kehamilan. Namun, secara umum, menjaga jarak kehamilan agar tidak terlalu rapat memiliki manfaat kesehatan fisik dan mental baik bagi ibu maupun bayinya. Ada banyak pilihan kontrasepsi yang bisa dipilih menyesuaikan dengan kondisi dan preferensi. Salah satunya adalah pil KB kombinasi dengan kandungan Drospirenon1.
Bagaimana ya cara kerja pil KB ini? Apakah benar-benar aman untuk digunakan sebagai pilihan kontrasepsi? Apakah benar bisa menjaga berat badan tetap stabil dan mencegah timbulnya jerawat? Nah, supaya terjawab semua, mari disimak ulasan singkatnya berikut ini, Mums!
Cara Kerja Drospirenon
Drospirenon adalah salah satu jenis hormon sintetik progestin yang bisa ditemui di beberapa jenis pil KB kombinasi. Drospirenon umum dikombinasikan dengan hormon estrogen sintetis untuk meningkatkan efektivitasnya3 mencegah kehamilan dan memberikan manfaat lain selain kontrasepsi.
Secara umum, cara kerja pil KB kombinasi dengan kandungan Drospirenon adalah dengan menghambat pematangan folikel dan ovulasi sehingga bisa mencegah kehamilan, namun terdapat Drospirenon yang memiliki sifat anti-androgenik & anti-mineralokortikoid sehingga memiliki manfaat tambahan dalam mencegah terjadinya jerawat dan membuat berat badan stabil.
Bagi Mums yang belum pernah menggunakan pil KB sebelumnya, mungkin punya banyak kekhawatiran tentang efek samping yang ditimbulkan oleh pil KB, terutama efeknya pada berat badan dan kulit. Nah, pil KB kombinasi dengan kandungan Drospirenon justru memiliki efek anti-androgenik yang bisa mencegah timbulnya jerawat.
Selain itu, Drospirenon juga memiliki efek anti-mineralokortikoid yang bisa memberikan dampak pada fisiologis, berat badan, dan gejala-gejala retensi cairan. Menurut sebuah studi[1] pada tahun 2005, wanita yang mengonsumsi pil KB yang berisi kombinasi Drospirenon dan Etinilestradiol memiliki berat badan yang cenderung stabil ketimbang yang menggunakan Etinilestradiol saja yang cenderung naik.
Baca juga: KAPAN BOLEH MENGGUNAKAN KONTRASEPSI SETELAH MELAHIRKAN?
Penggunaan Pil KB Drospirenon
Oleh karena efek klinisnya yang tidak hanya bisa mencegah kehamilan, pil KB Drospirenon juga digunakan untuk mengatasi kondisi kesehatan lain, seperti gejala premenstruasi (PMS) sampai gangguan disforik pramenstruasi (PMDD), dan untuk mengatasi jerawat sedang (acne vulgaris). Drospirenon tidak direkomendasikan untuk Mums yang telah berumur lebih dari 35 tahun, merokok, atau memiliki memiliki gangguan ginjal karena kekhawatiran dapat meningkatkan hiperkalemia 2.
Efek Samping
Sama seperti pil hormonal lainnya, pil KB Drospirenon juga memiliki beberapa efek samping5, antara lain:
● Penurunan libido
● Mual dan muntah
● Sakit kepala
● Kembung
● Perubahan berat badan
● Haid tidak teratur terutama pada awal pemakaian
Efek samping ini tidak terjadi pada semua orang dan kebanyakan hanya minimal. Namun, apabila efeknya berlanjut dan berat, sebaiknya Mums berkonsultasi dengan Dokter4. Untuk mengurangi efek samping seperti mual dan muntah, Mums bisa meminum pil sebelum tidur.
Hal Lain yang Perlu Diperhatikan
Pil KB kombinasi dengan kandung Drospirenon harus dikonsumsi setiap hari dan sebaiknya dikonsumsi pada waktu yang sama setiap harinya. Supaya tidak lupa, sebaiknya Mums memasang alarm pengingat di ponsel agar dosisnya tidak terlewat.
Jika Mums memiliki kondisi kesehatan tertentu yang mengharuskan Mums mengonsumsi obat, konsultasikan dulu pada Dokter sebelum menggunakan pil KB kombinasi dengan kandungan Drospirenon.
Jangan lupa, jika Moms memiliki riwayat diabetes, stroke, hipertensi, pendarahan vagina abnormal, penyakit jantung, atau pernah mengalami serangan jantung, beritahukan pada Dokter sebelum penggunaan kontrasepsi apa pun termasuk pil KB kombinasi yang mengandung Drospirenon .
Nah, itu dia penjelasan singkat mengenai cara kerja pil KB Drospirenon5 dalam mencegah kehamilan dan tetap menjaga berat badan sekaligus mencegah jerawat. Intinya, Mums bisa Ber-KB Cantik dan Tetap Langsing. Semoga informasi di atas bermanfaat, ya.
Anda mungkin akan suka: MANFAAT KONTRASEPSI UNTUK KESEHATAN PEREMPUAN
Sub Heading Text
Referensi:
- Foidart JM. Added benefits of Dropsirenone for compliance. Climacteric. 2005 Oct;8 Suppl 3:28-34. doi: 10.1080/13697130500330309. PMID: 16203653. https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/16203653/#:~:text=Women%20receiving%20hormone%20therapy%20with,kg%20(p%20%3C%200.001). [Diakses 24 Juli 2022]
- FDA. 2012. “FDA Drug Safety Communication: Updated information about the risk of blood clots in women taking birth control pills containing Dropsirenone”. https://www.fda.gov/drugs/drug-safety-and-availability/fda-drug-safety-communication-updated-information-about-risk-blood-clots-women-taking-birth-control. [Diakses 24 Juli 2022]
- Healthline. 2022. “Your Guide to Birth Control Pills: Types, Effectiveness, and Safety”. https://www.healthline.com/health/birth-control-pills#how-they-work . [Diakses 24 Juli 2022]
- Mayoclinic. 2022. “Family planning: Get the facts about pregnancy spacing”. https://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/getting-pregnant/in-depth/family-planning/art-20044072 . [Diakses 24 Juli 2022]
- WebMD. “Dropsirenone-Ethinyl Estradiol - Uses, Side Effects, and More”. https://www.webmd.com/drugs/2/drug-21091-5115/Dropsirenone-ethinyl-estradiol-oral/ethinyl-estradiol-Dropsirenone-oral/details#:~:text=Nausea%2C%20vomiting%2C%20headache%2C%20bloating,first%20few%20months%20of%20use. [Diakses 24 Juli 2022]
- Yasmin Product Information. 2022.
PP-YSM-ID-0219-1