Alt tag

Di Mana Saja Mums Bisa Membeli Pil KB? Simak Penjelasan Ini!

 

 

Untuk mencegah atau menunda kehamilan, Mums dapat menggunakan metode kontrasepsi berupa pil KB. Metode kontrasepsi ini bekerja dengan cara menghentikan atau mengurangi ovulasi, mengentalkan lendir serviks sehingga sperma tidak dapat masuk ke rahim, dan membuat dinding rahim lebih tipis sehingga sel telur yang dibuahi memiliki peluang yang lebih kecil untuk menempel[1].

 

Mengetahui Efektivitas Pil KB

Pil KB efektif mencegah kehamilan hingga 99% dengan syarat pil diminum sesuai jadwal tanpa terlupa. Apabila terlupa, tingkat efektivitasnya akan menurun. Agar kehamilan tidak terjadi, harus didukung dengan metode kontrasepsi tambahan seperti kondom.

 

Pil KB diminum seperti obat pada umumnya. Namun, pil ini harus diminum setiap hari pada jam yang sama. Tujuannya untuk menjaga efektivitas kontrasepsi, menjaga kestabilan kadar hormon dalam tubuh, serta mencegah terjadinya spotting atau bercak.

 

     

Bagaimana jika Anda lupa minum pil KB? Apa yang harus dilakukan? Tidak perlu khawatir, Anda bisa melakukan hal-hal berikut[3]:

 

  1. Jika lupa minum pil <12 jam dari waktu seharusnya, segera minum pil KB Anda saat itu juga. Untuk pil selanjutnya, Anda bisa meminumnya sesuai jadwal biasanya.

 

Contoh: jika Anda biasa minum pil pada pukul 21.00 dan baru ingat pada pukul 06.00 keesokan harinya, segera minum pil KB pada saat itu juga. Untuk pil berikutnya, minumlah pada pukul 21.00 di hari yang sama.

 

  1. Jika lupa minum pil dalam waktu >12 jam dari waktu seharusnya, pastikan Anda selalu minum pil KB (bukan pil plasebo putih) dengan teratur selama setidaknya 7 hari berturut-turut. Selama 7 hari ini, terapkan hal-hal berikut.
  • Minum pil KB Anda segera setelah ingat. Setelah minum pil KB, tetap ikuti jadwal rutin biasanya sebagaimana dijelaskan di poin (a).
  • Mungkin Anda baru ingat bahwa Anda lupa minum pil pada saat jadwal minum pil KB hari berikutnya. Pada kondisi seperti ini, Anda bisa meminum pil KB 2 butir sekaligus.
  • Gunakan metode kontrasepsi barrier seperti kondom ketika melakukan hubungan seksual.

Memasuki minggu kedua, lanjutkan minum pil KB secara rutin sesuai dengan jadwal. Jika Anda minum pil KB dengan benar dan sesuai jadwal, risiko kehamilan bisa ditekan walaupun tidak menggunakan kontrasepsi barrier ketika melakukan hubungan seksual.

 

Akan tetapi, jika Anda lupa minum pil KB, maka lakukan hal yang sama seperti pada saat lupa minum pil KB >12 jam dalam 7 hari pertama (segera minum pil KB, tetap ikuti jadwal rutin minum pil, serta menggunakan kontrasepsi barrier).

 

Di minggu ketiga, Anda bisa lakukan salah satu dari pilihan berikut:

  • Lanjutkan minum pil KB sesuai dengan jadwal sebagaimana biasanya. Pastikan Anda tidak meminum pil plasebo (pil putih). Jika pil KB Anda habis, lanjutkan ke kemasan pil KB selanjutnya. Jika pada dua minggu sebelumnya Anda mengonsumsi pil secara teratur, maka tidak perlu menggunakan kontrasepsi tambahan di minggu ini. 
  • Anda juga bisa memilih untuk tidak mengonsumsi pil KB sama sekali selama satu minggu ini. Masa ini disebut masa tablet-free, dan pada masa ini Anda boleh menggunakan kontrasepsi tambahan (misalnya kondom) untuk berjaga-jaga. Setelah masa tablet-free, Anda bisa melanjutkan minum pil KB dari kemasan baru.

 

Selain perlu memperhatikan jadwal minum pil KB agar efektif, Anda juga harus mempersiapkan diri terhadap efek sampingnya. Layaknya obat-obatan, pil KB umumnya memiliki efek samping yang ringan terhadap tubuh. Beberapa di antaranya, sakit kepala, mual, perubahan mood, payudara tegang, dan perubahan berat badan.

 

Akan tetapi, tidak semua pil KB memiliki fakta yang sama, pil KB Kombinasi yang mengandung Drospirenon justru memberikan manfaat yang positif bagi pengguna kontrasepsi. Kandungan Drospirenon berguna mencegah terjadinya retensi cairan sehingga berat badan justru akan stabil. Ini membuat pengguna tetap cantik dan terlihat langsing walaupun minum pil KB.

 

Selain itu, Drospirenon membantu meningkatkan keteraturan siklus menstruasi, mengurangi nyeri menstruasi, dan efektif mengatasi masalah jerawat[2]. Layak dicoba, bukan?


Baca juga:  JANGAN SAMPAI SALAH! BEGINI CARA DAN ATURAN MINUM PIL KB YANG TEPAT!

Cara Mendapatkan Pil KB

Penggunaan alat kontrasepsi untuk mencegah atau menunda kehamilan tidak bisa dilakukan secara sembarangan. Anda terlebih dahulu perlu berkonsultasi dengan Dokter atau Bidan untuk menentukan metode kontrasepsi yang paling sesuai dengan kebutuhan dan kondisi tubuh Anda.

 

Sebelum menggunakan kontrasepsi, pastikan Anda mengingat dengan jelas jadwal menstruasi sebelumnya. Calon pengguna kontrasepsi juga tidak boleh dalam keadaan hamil. Selanjutnya, Anda juga perlu mengetahui tujuan untuk menggunakan kontrasepsi. 

 

Jika ingin menunda kehamilan dalam jangka pendek hingga menengah, pil KB sangat tepat. Alat kontrasepsi ini dapat mengembalikan tingkat kesuburan dalam jangka waktu 3 bulan hingga 6 bulan setelah berhenti konsumsi pil KB.

 

Selain itu, kondisi kesehatan Anda juga perlu diperiksa sebelum memutuskan menggunakan pil KB. Kondisi atau riwayat penyakit seperti hipertensi, diabetes, riwayat penyakit kanker, dan penyakit lain, perlu mendapat perhatian khusus. Untuk itu, Anda sebaiknya berkonsultasi kepada Dokter Spesialis atau Bidan untuk memperoleh saran terbaik.

 

Setelah melewati pemeriksaan kelayakan medis dan konsultasi dengan Dokter Spesialis atau Bidan, Anda akan mendapatkan pil KB. Pil harus diminum sesuai dosis dan jadwal yang ditentukan agar tingkat efektivitasnya tinggi. Selain itu, hal ini berguna untuk meminimalkan efek samping yang mungkin dirasakan oleh pengguna kontrasepsi.

 

Jadi, untuk mendapatkan atau membeli pil KB, Anda membutuhkan resep dari Dokter Spesialis atau Bidan di klinik kesehatan. Pil KB bisa diperoleh dengan mudah karena alat kontrasepsi ini biasanya banyak tersedia di berbagai apotek. Walaupun demikian, konsumsi pil KB tidak boleh sembarangan, tetapi harus mengikuti saran dari tenaga medis.

 

Agar tidak lupa, Anda bisa minum pil KB bersamaan dengan rutinitas harian, misalnya setelah sarapan dan sebelum tidur. Tips lainnya adalah dengan menggunakan alarm di ponsel untuk mengingatkan jadwal minum pil KB tanpa telat. Simpan juga pil KB di tempat yang aman, tetapi mudah dilihat dan dijangkau untuk membantu Anda mengingat jadwalnya.

 

Inilah informasi singkat mengenai hal yang harus dilakukan sebelum membeli pil KB dan cara yang tepat untuk mendapatkannya. Bagi Anda yang ingin mencegah atau menunda kehamilan, metode kontrasepsi ini dapat menjadi solusi alternatif. Selain itu, Anda juga bisa merasakan manfaat ekstra yang positif saat mengonsumsi pil KB Kombinasi. Siap untuk mencoba

 

Anda mungkin akan suka: BAGAIMANA PIL KB KOMBINASI MODERN YANG MENGANDUNG DROSPIRENON DAPAT MEMBANTU MENJAGA KESTABILAN BERAT BADAN DAN MENCEGAH JERAWAT?

Bagikan

Referensi:

  1. Birth Control: The Pill. [Internet]. Dapat diakses melalui https://my.clevelandclinic.org/health/drugs/3977-birth-control-the-pill. Terakhir diakses Oktober 2022.
  2. Drospirenon/ethinyl estradiol? [Internet]. Dapat diakses melalui https://pubmed.ncbi.nlm.nih.gov/18389090/. Terakhir diakses Oktober 2022
  3. Yasmin: Product Information. 2022