Yuk, Kenali 5 Manfaat Lain Pil KB Bagi Kesehatan
Pil KB merupakan pilihan kontrasepsi yang populer di masyarakat dengan efektivitas keberhasilan hingga 99,9% apabila dikonsumsi dengan tepat. Dilansir dari WebMD dan beberapa studi ilmiah, didapatkan bahwa pil KB memiliki banyak manfaat lain selain untuk mencegah kehamilan. Berikut pembahasan mengenai 5 manfaat lain pil KB bagi kesehatan.1
- Siklus menstruasi lebih teratur.
Penggunaan pil KB dapat membantu kamu mendapatkan siklus menstruasi yang lebih teratur dan terprediksi. Pil KB umumnya mengandung hormon estrogen dan progesteron seperti yang diproduksi oleh indung telur sehingga dengan mengonsumsi pil KB, hormon pada tubuh diharapkan lebih seimbang dan siklus menstruasi dapat menjadi lebih teratur. Pada penggunaan pil KB setiap bulan, biasanya kamu akan mengonsumsi pil selama 21 hari dan diikuti dengan 7 hari tanpa konsumsi pil. Namun cara konsumsi tersebut kembali lagi kepada jenis pil KB yang kamu pilih dan harus dikonsultasikan dengan Dokter untuk tata cara penggunaannya.1
- Mengurangi PMS dan kram saat haid.
Premenstrual syndrome (PMS) atau biasa kita ketahui sebagai gangguan mood atau emosi dan kram menjelang atau saat haid umumnya terjadi pada sebagian perempuan. Studi menunjukkan, penggunaan pil KB kombinasi (COC) tertentu dengan kandungan Etinilestradiol dan Drospirenon dapat mengurangi gangguan mood pada perempuan. Selain itu, pil KB kombinasi juga dapat mengurangi gejala kram dan nyeri haid pada perempuan.1,2
- Mencegah terjadinya jerawat dan menstabilkan berat badan.
Pil KB kombinasi tertentu dengan kandungan Drospirenon memiliki manfaat lain berupa antiandrogenik dan antimineralokortikoid yang dapat mengurangi jerawat ringan hingga sedang serta mencegah kenaikan berat badan selama konsumsi pil KB. Hormon androgen berperan pada produksi minyak diwajah yang dapat menyumbat pori-pori dan menyebabkan terjadinya jerawat. Pil KB dengan kandungan Drospirenon akan mengurangi kadar androgen, sehingga produksi minyak di wajah dapat terkendali dan jerawat dapat berkurang. Efek antimineralokortikoid yang terdapat pada pil KB jenis ini juga dapat mengurangi penumpukan cairan sehingga kenaikan berat badan dapat dicegah.2
- Menurunkan risiko kanker rahim dan kista ovarium
Penelitian menunjukkan, risiko kanker rahim pada perempuan yang mengonsumsi pil KB jenis tertentu akan berkurang sekitar 30%. Beberapa pil KB juga dapat menurunkan risiko kista ovarium dengan menyeimbangkan hormon perempuan di dalam tubuh.3
Nah, sekarang kamu mengetahui bahwa pil KB memiliki banyak manfaat lain selain mencegah kehamilan. Sebelum menggunakan pil KB dengan mempertimbangkan manfaat tambahannya, kamu harus mengonsultasikan terlebih dahulu dengan dokter atau bidan kepercayaanmu untuk memilih jenis pil KB terbaik sesuai dengan kondisi kesehatan kamu.
Penulis : dr. Albertus Medianto Walujo
Reviewer : dr. Bunga Diela
Bagikan
DAFTAR PUSTAKA
- WebMD. (2018). 8 Other Reasons Women Take Birth Control Pills (Besides Preventing Pregnancy). [online] WebMD. Available at: https://www.webmd.com/sex/birth- control/features/other-reasons-to-take-the-pill#1
- Carey, M. and Allen, R. (2012). Non-contraceptive uses and benefits of combined oral contraception. The Obstetrician & Gynaecologist, 14(4), pp.223-228.
- American College of Obstetricians and Gynecologists . (2018). ACOG Practice Bulletin No. 110: noncontraceptive uses of hormonal contraceptives. - PubMed - NCBI. [online] Ncbi.nlm.nih.gov. Available at: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/20027071 [Accessed 30 Jan. 2018].